Jabarplus.id, BOGOR – Curug bidadari sentul merupakan salah satu destinasi yang menawarkan berbagai keindahan alam yang asri sejuk dan cocok untuk dinikmati ketika waktu berlibur.
Curug yang berlokasi di Jalan Sentul Paradise Park, Bojong koneng, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor merupakan tempat curug yang pas untuk para pengunjung yang ingin berlibur ke wisata curug yang tak ingin jauh dari perkotaan.
Selain pengunjung bisa menikmati air terjun Curug bidadari ketika bermain ke curug. Pengunjung juga, bisa merasakan keindahan alam yang disajikan oleh bukit-bukit di sekitar area curug.
Dengan memiliki keindahan alam yang sangat menarik, pengunjung pun bisa mengabadikan momen ketika berlibur Curug Bidadari dengan mengambil foto dengan keindahan yang ditawarkan Curug Bidadari.
Tak hanya itu, keseruan lain pun bisa dirasakan oleh pengunjung ketika berlibur ke curug bidadari, salah satunya dengan tracking yang ringan sehingga membuat para pengunjung merasa nyaman ketika berjalan.
Meski area lokasi wisata yang kurang luas, namun tentunya curug bidadari cocok untuk tempat berlibur karena berada di tengah perkotaan dengan sajian keindahan air terjun yang tinggi.
Maka itu, bagi kalian yang ingin berlibur dengan suasana alam yang asri bisa mendatangi curug bidadari di Sentul Bogor.
Sebelum mengunjungi Curug Bidadari, pastikan untuk mempersiapkan diri dengan pakaian dan alas kaki yang sesuai untuk tracking ringan. Juga perhatikan kondisi cuaca untuk pengalaman wisata yang lebih menyenangkan.